Tips Sebelum Memilih Kuliah Farmasi

Tips Sebelum Memilih Kuliah Farmasi 

Orang awam ketika mendengar istilah farmasi pasti akan mengaitkan dengan obat. Dimata masyarakat pada umumnya Farmasi hanya bekerja di Rumah Sakit dan Apotek padahal lingkup kerja lulusan Farmasi sangat luas.

Cita-cita orang tua pastinya menjadikan putra putrinya menjadi orang yang sukses dan bermanfaat dan langsung bisa bekerja setelah lulus kuliah. 

Kuliah Farmasi merupakan prodi yang lagi banyak diminati karena lulusan Farmasi cepat dan mudah bekerja.

Sekarang Program Studi Farmasi bisa ditemui di kampus-kampus daerah tidak harus pergi ke Kota Besar seperti Surabaya, Yogyakarta, Bandung ataupun Jakarta.Selain jarak juga biasa kos dan kehidupan yang jauh lebih besar.

Gong Farmasi 💪😀





 


Berikut akan saya sampaikan tips sebelum memilih kuliah Farmasi:

1. Harus Ada Kesepahaman Antara Orang Tua dan Anak

Kesepahaman diantara anak dan orang tua ini penting dibangun dari awal. Kuliah di Farmasi itu butuh waktu dan dana yang tidak sedikit. 

Perbandingan biaya jika kuliah dibanding selain farmasi 1:3 artinya untuk masuk di Kampus Farmasi bisa digunakan untuk 3 program studi selain farmasi.

Jangan hanya mendapatkan tentang kuliah Farmasi berdasarkan Katanya 😁 Jarene.

Semua sudah bisa diakses, semua bisa dibaca sehingga tidak terjadi kesalahpahaman atau mungkin menggampangkan.

Banyak kasus yang terjadi adalah orang tua memaksakan anak untuk kuliah Farmasi supaya bisa bekerja di Rumah Sakit dll, sehingga yang terjadi adalah jika anak tersebut menjadi mahasiswa maka  tidak peduli dengan kuliah nya. Merasa yang berkepentingan kuliah adalah orang tuanya.

Mahasiswa yang sejak awal didasari keterpaksaan maka masuk kuliah akan terlihat pada nilai yang acak-acakan, sering dipanggil dosen wali dan ujung-ujungnya yang repot adalah orang tua. 

Kalau dilihat ini yang niyat anaknya apa orang tuanya? 😅

Jangan sampai ini terjadi, karena orang tua terlalu memaksa masuk kuliah farmasi sehingga hasil yang dihasilkan kurang baik atau akan mundur di tengah-tengah jalan. 

2. Mengetahui Tentang Prodi Farmasi

Perlu dipahami kuliah Farmasi itu tidak hanya ada 1 jurusan tetapi ada 3 jurusan (Program Study). 

Ada Diploma Tiga Farmasi (D3 Farmasi) dengan gelar A.Md.Far, Diploma Tiga Analsis Faramasi dan Makanan dengan gelar A.Md.Kes dan Ada S1 Farmasi dengan gelar S.Farm. 

5 ALASAN MASUK FAKULTAS FARMASI IIK BHAKTA KEDIRI CEKK!!!!

Sebagai orang tua dan calon mahasiswa Farmasi harusnya faham dulu tentang perbedaan ini karena apa? hubungannya dengan Dana yang disiapkan kuliah, waktu study dan pekerjaan apa setelah selesai menyelesaikan study. 

Silahkan membaca tentang pekerjaan kefarmasian agar lebih memahami.

Informasi tentang masing-masing Prodi bisa dibaca pada situs web setiap kampus yang menyediakan Program Studi Farmasi.

3. Persiapan Dana Selama Menempuh Study

Manajemen keuangan ini penting disiapkan agar apa, tidak terkendala dalam hal study di Farmasi. Pada poin 1 sudah disinggung bahwa kuliah di Farmasi perlu ada waktu dan dana yang lebih. 

Ingat prodi Farmasi ada 3 jika memilih Diploma maka bisa ditempuh dalam waktu 3 tahun jika memilih sarjana maka ditempuh 4 tahun (Kalau Lancar). 

Jika memlih jalur sarjana untuk paket komplit ya sekalian ambil profesi Apoteker. 

Jika masih bingung mennetukan kelanjutan dari Program S1 Farmasi silahkan dibaca bagian setelah S1 mau kemana?

Perencanaan yang matang akan mempermudah orang tua dan putra putrinya untuk mantab melangkah di dunia farmasi

4. Tentukan Target Kampus Farmasi

Cek akreditasi kampus dan Program Studi untuk mengtahui ekssitensi keberadaan kampus itu sendiri. Setiap kampus memiliki visi dan misi setiap kampus jelas menawarkan kelebihan masing-masing.

Cek fasilitas yang diunggulkan, jangan hanya percaya brosur dan foto info di situs web kampus, jadi sebelum menetapkan kampus pilihan silahkan keliling-keling kampus terlebih dahulu. 

56 KAMPUS PILIHAN UNTUK KULIAH S1 FARMASI + APOTEKER CEKK!!!

Cek alumni kampus tersebut, bagaimana caranya? Coba ke RS didekat didaerah anda, silahkan  bertanya di bagian Instalasi Farmasi untuk menanyakan petugas atau karyawan yang di terima bekerja alumni dari kampus mana saja. 

Tanya petugas farmasi kira-kira lulusan mana? nanti akan di jawab kampus mana saja. 

Atau langsung ke Kepala Instalasi Farmasi Apoteker penanggung jawabnya 😀 silahkan ditayakan kira-kira baik TTK dan Apotekernya alumni mana saja yang bekerja di Intalasi Tersebut.

Demikian Tips yang bisa saya bagikan semoga bermanfaat, dan kembalii lagi Tinggal orang tua dan calon mahasiswa yang menentukan pilihan 😀 diantara kelebihan dan kekurangan. 

Apakah dari faktor jarak, lingkungan kampus, segi biaya yang dikeluarkan dll.  OK Selamat masuk di dunia Farmasi Sukses selalu.


Komentar

Postingan Populer

Cara Mudah Membuat Grafik Kurva Baku (Konsentrasi VS Absorbansi)

Cara Uji Disolusi dan Perhitungan

Contoh Soal UKAI Industri dan Teknologi Sediaan Farmasi